Perkuat Softskill Mahasiswa, Unissula Adakan Marketer Junior
http://krjogja.com/web/news/read/25180/Perkuat_Softskill_Mahasiswa_Unissula_Adakan_Marketer_Junior
SEMARANG (KRjogja.com) – Guna memperkuat sofskill mahasiswa, Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang lewat UPT Pemasaran dan Kehumasan Unissula menggelar training Junior Marketer yang diikuti 70 mahasiswa terpilih dari 12 Fakultas yang ada.
Training dipandu Dutria Bayu Adi, berlangsung sepekan (sampai 21/02/2017) mengupas tentang marketing di antaranya tentang problem solving, change management, effective communication, marketing skill, dan service excellence.
Menurut Dutria, marketer harus memiliki banyak karakter positif termasuk nilai tambah, bertanggungjawab, komitmen, bervisi besar. Marketer hebat harus punya nilai tambah atau added value yaitu sesuatu yang berbeda dan tidak dimiliki oleh orang lain. Ini sangat penting, karena menentukan sukses tidaknya seorang marketer.
Diamenambahkan marketer juga harus pandai membaca peluang. Peluang bisnis ada dimana-mana, bahkan tanpa sadar kita memilikinya. Selain itu, karakter lain yang harus dimiliki adalah punya komitmen dan tidak takut gagal.
Sementara itu Kepala UPT Pemasaran dan Kehumasan Dedi Rusdi MSi Akt menyampaikan bahwa keterampilan sebagai marketer dibutuhkan oleh banyak orang dan ini termasuk salah satu soft skill yang sangat penting bagi para mahasiswa. (sgi)
Sumber Artikel
Author: Dutria Bayu Adi / Dutria Bayu Adi